Prestasi demi prestasi kembali diukir oleh Taruni Prodi Administrasi Pertahanan.  Untuk kali ini karya ilmiah Tugas Akhir Taruni Virly Luthvita Andini  No.AK 2018279  dengan judul “Peran Paur Gizi Dalam Penyusunan Menu Makanan Guna Mendukung Kegiatan Taruna Akademi Militer” dinobatkan sebagai juara III karya ilmiah Tugas Akhir antar Prodi di Akademi Militer yang dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 23 Juni 2022 di Aula Leo Kailola Akademi Militer. Menurut Taruni Virly keberhasilan ini tidak terlepas dari bimbingan yang sabar dari Dosen Pembimbing yaitu Letkol Cba (K) Suhartini, S.Pd., M.Pd. dan PNS Paulina Siregar S.Sos., M.Si. Disamping itu, diakui bahwa  dengan kesibukan yang luar biasa dalam mengikuti pendidikan di Akademi Militer, sangat diperlukan manajemen waktu, kerja keras dan ketekunan  agar berhasil melaksanakan penelitian tugas akhir dengan hasil yang memuaskan.

Kegiatan lomba karya ilmiah tugas akhir terbaik antar Prodi di Akademi Militer merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan setiap tahun. Menurut Kaprodi Administrasi Pertahanan, Kolonel Cba (K) Sri Sulistyowati, S.Si., M.T. menyampaikan bahwa kegiatan ini dimaksudkan  agar para Taruna dan Taruni Akademi Militer dapat mengaplikasikan berbagai teori yang diperoleh selama menempuh pendidikan di Akademi Militer dalam sebuah karya ilmiah tugas akhir yang juga dapat bermanfaat untuk menambah pengetahuan dan memberikan masukan terhadap berbagai permasalahan yang dihadapi ketika memasuki tugas di satuan.