Aplikasi pemberdayaan wilayah yang dilaksanakan oleh Akademi Militer sebagai satuan komando non kewilayahan pada tahun 2018 diwujudkan dengan melaksanakan pengabdian masyarakat di daerah latihan Taruna  Desa Jogomulyo Kecamatan Tempuran Kabupaten Magelang. Dalam Kegiatan tersebut sekaligus untuk melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi. Pengabdian masyarakat tahun ini mengangkat tema “Melalui Pembinaan dan Pemberdayaan Masyarakat Yang Berbasis Potensi Desa Untuk Menciptakan Kondisi Wilayah Yang Dinamis”  Kegiatan yang dilaksanakan juga sangat beragam meliputi :

  1. Penguatan bela negara bagi anak SD Negeri Jogo Mulyo
  2. Pemberdayaan masyarakat untuk peningkatan ekonomi Desa melalui pembuatan potensi Desa  kripik sayuran.
  3. Pelatihan komputer  bagi perangkat Desa Jogomulyo
  4. Penyuluhan ketahanan lingkungan
  5. Pelatihan dan pendampingan kearsipan bagi perangkat Desa Jogomulyo